Article Detail

"Sampah menjadi berkah" HPSN KB-TK Tarakanita

"Sampah menjadi berkah" kata-kata ini sungguh menjadi prioritas bagi para penggerak lingkungan hidup karena akhir-akhir ini sampah perlu penanganan yang serius terutama dikota-kota besar. KB-TK Tarakanita ikut ambil bagian dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional dengan membuat eco enzyme dari limbah kulit buah yang dibawa dari rumah masing-masing. Mereka berproses mulai dari memotong kulit menjadi bagian kecil, mencucinya, menimbang sampai dengan mencampurkan dengan molase dan difermentasi hingga kurang lebih 3 bulan. Melalui proses ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa peduli sejak dini dalam diri anak-anak

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment