Article Detail
Pembelajaran Mengenal Huruf
Kegiatan belajar membuat setiap pribadi menjadi tidak bisa menjadi bisa, maka harus dilakukan tanpa paksaan dan menyenangkan. Dalam pembelajaran di KB-TK Tarakanita Bumijo menerapkan Experiential Learning atau pembelajaran yang menekankan pada tantangan dan pengalaman yang diikuti dengan refleksi hasil pembelajaran yang didapat dari pengalaman tersebut. EL bukan semata-mata belajar dari pengalaman, tapi sebuah pembelajaran yang menggunakan pengalaman sebagai media belajar. Maka salah satu kegiatan dalam menerapkan hal ini adalah belajar mengenal dan menyusun huruf yang bertujuan agar anak semakin mampu dalam mengenal huruf sebagai dasar dalam kemampuan membaca. Salah satu contoh kegiatan ini misalnya anak diajak untuk menyusun huruf dengan kartu huruf, anak-anak secara berkelompok menyusun huruf menjadi kata-kata benda disini selain anak belajar mengenal huruf mereka juga belajar bekerjasama. Selain itu ada kegiatan lain yaitu mengenal nama teman dengan mengamati huruf-huruf yang membentuk nama teman (ditempel di dada). Masing-masing anak mengamati nama teman dan menuliskannya dikertas. Dengan kegiatan tersebut anak-anak semakin peka terhadap huruf-huruf sehingga akan mudah dalam belajar membaca. Salam Tarakanita!
-
there are no comments yet