Article Detail

Contoh perilaku nyata yang didasari dari Pendidikan Karakter Tarakanita

Sikap peduli, berbagi adalah bagian dari sikap yang ditanamkan oleh sekolah kepada anak didiknya. Diharapkan sikap tersebut akan mendasari anak-anak dalam berperilaku selanjutnya. Dengan adanya pembelajaran PKT akan memperkuat anak dan guru dalam menerapkan sikap yang menjadi ciri khas Tarakanita. Sikap peduli dan berbagi secara tidak langsung diterapkan anak-anak dimulai dari hal yang paling sederhana yaitu: berbagi makanan, berbagi mainan bahkan tanpa disengaja mereka berbagi pengalaman dan ilmu seperti yang tampak dalam gambar anak yang sedang menjelaskan hasil karyanya saat mereka di halaman sekolah menunggu bel masuk berbunyi. Foto ini diambil secara diam-diam dan tidak direkayasa oleh siapa pun.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment